Selamat Datang

Selamat Datang Di Blog Pramuka Sumedang
=============================================================================

Profil Facebook

Rabu, 25 Juni 2008

Manfaat Kegiatan Jamran 2008

a) Bagi Pramuka Penggalang
1. Suatu kesan yang baik dan mendalam, pengalaman yang bermanfaat, sehingga dapat membawa manfaat bagi pengembangan diri pribadi Pramuka Penggalang yang mengikuti Jambore maupun satuannya.
2. Suatu kesempatan untuk mengembangkan kepemimpinan dengan bebas bergerak, aktif mengikuti dan berperan serta dalam seluruh kegiatan.
3. Suatu momentum untuk menumbuhkan rasa persaudaraan dan persatuan yang erat diantara Pramuka Penggalang dalam meningkatkan Rasa Cinta Tanah Air, negara dan bangsa.
b) Bagi Pramuka Penegak dan Pandega, Anggota Dewasa Gerakan Pramuka
Suatu pengalaman dan pengetahuan dalam mengorganisasikan dan menyelenggarakan kegiatan tingkat Kecamatan.
c) Bagi Orang Tua Pramuka
Suatu kesan yang baik untuk merasakan perkembangan fisik maupun mental putra-putrinya, sehingga terdorong rasa untuk membantu Gerakan Pramuka dalam menyelenggarakan pendidikan kepada anak-anak dan pemuda Indonesia.
d) Bagi Masyarakat
1. Sautu gambaran jelas dari pendidikan kepramukaan generasi muda yang dilakukan Gerakan Pramuka agar pada saatnya nanti mereka dapat menjadi generasi yang baik, bertanggungjawab dan mampu membina serta mengisi nilai-nilai kemerdekaan sehingga timbul rasa kewajiban dalam masyarakat untuk membantu usaha-usaha Gerakan Pramuka.
2. Selain itu dengan kegiatan Jamran Tanjungkerta 2008 ini diharapkan dapat memberikan nilai ekonomi kepada masyarakat di sekitar kegiatan/ bumi perkemahan secara khusus dan secara umum untuk masyarakat di wilayah tersebut.

0 Comments: